HUKUM

Kejari Belopa Tunggu Hasil Pemeriksaan Teknis Kasus Korupsi GOR

Belopa, Lagaligopos.com – Dugaan Mark up pembangunan Gedung Olahraga (GOR) Belopa masih terus dalam tahap penyidikan Kejaksaan Negeri (Kejari) Belopa. Kasi Intel Kejari Luwu, Helmi mengatakan bahwa bagian teknis telah turun lapangan dan masih sementara menunggu hasilnya, baik itu dari ahli teknis maupun dari Badan Pemeriksa Keuangan Daerah (BPKD).

“Bagian teknis telah turun lapangan dan kami menunggu hasil yang mereka dapatkan, juga dari BPKD kami masih menunggu. Untuk itu saya harap kepada teman-teman yang masih menunggu hasil penyidikan kami kiranya sabar dan biarkan kami  berkerja. Adapun nominal kerugian kira-kira 1,2 M,” ucap Helmi, Jumat (28/02/14).

Menanggapi komentar tersangka Andi Muzakkir yang mengatakan bahwa semua dana masih ada di rekening komite, Helmi berujar bahwa prosedure pencairan anggaran mestinya melalui prosedur yang ada.

“Kalau semua anggara masih ada di rekening tidak masalah, namun perlu diketahui dalam pencairan anggaran itu ada prosedur yang harus dilalui, masalahnya adalah kenapa anggaran bisa masuk rekening tanpa melalui prosedur yang telah ditetapkan. Kalau sudah tanpa prosedur maka sudah jelas ada penyalahgunaan wewenang yang dilakukan tersangka,” terang Hilmi.

Pengakuan Andi Muzakkir selaku Ketua Komite Pembangunan GOR mengakui bahwa anggaran  pembangunan GOR masih tersimpan di rekening komite.

Untuk diketahui, anggaran pembangunan GOR sebesar 7,5 M yang bersumber dari Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

 

Reporter: AC

Editor: MA

4 Comments

4 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top