BERITA PILIHAN

Pengurus Baru KONI Palopo Resmi Dilantik

Palopo, Lagaligopos.com – Ketua Umum KONI Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Darussalam Tabusalla (Minggu,21 Juli 2013) melantik Pengurus KONI Kota Palopo Masa Bakti 2013-2017, kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Saodenrae Convention Center (SCC) Kota Palopo tersebut juga dirangkaikan dengan acara buka puasa bersama, dan di hadiri oleh Walikota Palopo, Damdim dan Kapolres Kota Palopo serta beberapa kepala SKPD Pemerintah Kota Palopo.

Dalam sambutannya Ketua Umum KONI Provinsi Sulawesi Selatan mengatakan “salah satu penyangga prestasi Olahraga di Sulawesi Selatan itu adalah Kota Palopo, dimana ada beberapa atlet berprestasi dunia berasal dari Kota Palopo,  Seperti dari Cabang Olahraga Karateka, Dayung dan Balap Motor.  Sehingga diharapkan kepada kepengurusan KONI yang baru ini agar dapat lebih meningkatkan prestasi keolahragaan di kota palopo dan mempersiapkan dengan cabang-cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada PORDA XV – 2014 di Bantaeng nanti,” imbuhnya.

Senada dengan itu, Ketua Umum KONI Kota Palopo A. Cincing Makkasau saat diwawancarai oleh Lagaligopos disela-sela kegiatan mengatakan, “Bersama dengan jajaran Pengurus KONI Kota Palopo yang baru saja dilantik, kita sangat optimis bisa mencapai target tiga besar pada PORDA XV – 2014 Bantaeng,” kata Ketua KONI yang baru ini.

Dia melanjutkan, “Insya Allah kedepan, KONI Kota Palopo akan menjadi penyangga medali untuk PON 2020 nanti, dimana Sul-Sel yang akan menjadi tuan rumah dan saya sudah menyampaikannya dalam sambutan saya tadi mudah-mudahan Pak Gubernur dan ketua KONI Provinsi bisa segera membicarakan, untuk bagaimana stadion kita bisa menjadi lebih baik agar kita juga bisa menjadi tuan rumah pada PON 2020. Tapi satu yang perlu digaris bawahi, sekarang bahwa Kota Palopo akan menjadi tuan rumah Pra PORDA untuk sepak bola” imbuhnya. (Abr)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top