Walmas, Lagaligopos.com – Sore ini, pukul 17.00 (Pukul 5 sore), masyarakat dan mahasiswa kembali berhadap-hadapan dengan aparat. Tepat di depan pasar batu sitanduk. Tampak juga puluhan anak-anak kecil berada dalam kerumunan Massa, Senin (11/11/2013).
Aparat kepolisian yang di bantuk pihak TNI melakukan barisan berlapis. Polisi berada didepan, kemudian disusul TNI di tengah, lalu aparat kemudian polisi lagi yang bertameng di barisan ketiga.
Hujan rintik sepertinya tak menghentikan aksi masyarakat dan mahasiswa, mereka juga kemudian mengangkat Pos Ronda ke tengah jalan.
Mahasiswa mengatakan, tidak akan menghentikan aksinya sebelum tuntunan mereka, yakni Luwu tengah terbentuk. (Fz)