BERITA PILIHAN

Walikota Lepas Tim Popda Palopo

Palopo, Lagaligopos.com – Walikota Palopo Judas Amir melepas tim Pekan Olahraga Pelajar Atar Daerah (Popda) yang dilaksanakan secara seremoni di ruang pertemuan TP PKK Kota Palopo.

Menurut Judas para peserta Popda yang berangkat dari berbagai cabang Olahraga (Cabor) membawa nama Kota Palopo, sehingga keoada oara atlit agar berbuat yang terbaik, “selamat berperstasi dan semoga bisa membawa nama harum Kota Palopo, sehingga bisa membanggakan bagi orang tua dan masyarakatKota Palopo,” ungkap Judas.

Sementara itu, Kepala dinas Pemuda dan olahraga Kota Palopo, Salahuddin Abadi, pada kesempatan itu, menjelaskan kegiatan Popda ini dilaksanakan selama 3 hari di makassar mulai 24-27 maret, dengan memperlombangkan 8 cabang olahraga.

“Ada 8 cabor yang di perlombangkan, yakni Sepak Bola, Bola Takraw, pencak silat, Taekwondo, Kempo, Atletik dan Voli Pasir,” jelas Salahuddin.

Untuk 8 Cabor ini, kota palopo menurunkan 69 personil pada Popda 2014 kali ini, yakni 60 atlit dan 9 opisial termasuk kadispora dan sekretaris kadispora irfan Abbas. Lanjutnya untuk Sepak Bola 18 Atlit, Sepak Takraw 5 putra  5 Putri, pencak silat 9 putra 9 Putri, Karate 4 putra 2 putri, Taekwondo 4 putra 4 putri, Kempo 6 putra 7 putri, Atletik 22 putra 22 putri dan Voli Pasir 2 putra 2 putri.

Ditambahkan Salahuddin, dengan keikut sertaan atlit Kota Palopo ini, sebagai bahagian dari usaha untuk mengangkat para pelajar yang mempunyai bajat dan potensi yang cukup membanggakan untuk berprestasi.

Popda merupakan ajang pembinaan prestasi olahraga pelajar daerah yang diselnggarakan setiap 2 tahun sekali yang bertujuan untuk memacu dan memotifasi potensi pelajar.

 

Reporter: EGHY

Editor: AS

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top