BERITA PILIHAN

CPNS Kota Palopo yang Lulus Administrasi, Ketentuan ini Wajib Diikuti

PALOPO, LAGALIGOPOS.COM – Pemerintah Kota Palopo telah mengumumkan nama-nama Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang dinyatakan lulus seleksi administrasi, Selasa (23/10/2018.

Baca: Ini CPNS Kota Palopo yang Dinyatakan Lulus Seleksi Administrasi

Bagi peserta yang dinyatakan lulus administrasi, panitia seleksi mewajibkan mengikuti ketentuan-ketentuan berikut ini.

  1. Berhak mengikuti ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
  2. Kartu tes, jadwal dan lokasi pelaksanaan SKD akan diumumkan paling lambat 25 Oktober pada laman www.palopokota.go.id
  3. Saat ujian, peserta diwajibkan membawa Kartu Tanda Peserta Ujian, KTP.
  4. Peserta diwajibkan menggunakan baju kemeja putih polos pada saat ujian.
  5. Peserta wajib hadir 1 jam sebelum pelaksanaan ujian

Terakhir, panitia seleksi mengingatkan peserta CPNS agar tidak tergoda kepada pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan dengan motif apapun. “Kelulusan peserta adalah prestasi peserta itu sendiri,” tulis keterangan resmi panitia seleksi CPNS Kota Palopo.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top