POLITIK

Fit and Proper Test di Demokrat, Visi Misi Kak Anto Dinilai Paling Luar Biasa

Bakal Calon Bupati Luwu, Bachrianto Bachtiar saat menjalani Fit and Proper Test di DPD Partai Demokrat Sulsel, di hotel Swiss Bell Panakkukang, Senin (28/8/2017)

MAKASSAR, LAGALIGOPOS.COM – Visi Misi Bakal Calon Bupati Luwu, Bachrianto Bachtiar dinilai paling luar biasa. Hal ini terungkap saat menjalani Fit and Proper Test di DPD Partai Demokrat Sulsel, di hotel Swiss Bell Panakkukang, Senin (28/8/2017).

Dalam kesempatan itu, pria yang akrap disapa Kak Anto itu diberi kesempatan memaparkan visi dan misinya sekitar 10 menit. Dia menyampaikan banyak hal dalam berbagai bidang yang mendesak untuk diperbaiki di Kabupaten Luwu.

“Pembangunan di daerah tidak boleh terus-menerus mengandalkan uang dari pusat. Daerah harus bisa mandiri. Kabupaten Luwu itu sangat kaya potensi dalam berbagai bidang. Dari itu kita bisa maksimalkan untuk meningkatkan PAD Luwu, baik dari bidang pertanian, perikanan, perkebunan,” katanya.

Selain potensi sumber daya alam, dosen Universitas Hasanuddin itu juga meyampaikan pentingnya meningkatkan kualitas sektor pendidikan dan kesehatan. Dia melihat selama ini kedua sektor itu tidak berjalan maksimal karena upah tenaga honorer sangat dibawah standar.

“Salah satu masalah yang saya temukan dilapangan adalah upah guru dan perawat sangat rendah. Orang tidak bisa bekerja dengan maksimal kalau seperti itu. Dalam berbagai kesempatan saya menyampaikan bahwa mestinya upah honorer minimal standar UMR,” tandasnya.

Selain itu Bachrianto Bachtiar juga menyinggung tentang peningkatan Dana Desa dengan menghidupkan badan usaha desa yang ditopang dengan penerapan teknologi.

Setelah selesai menyampaikan visi misinya, Prof Alwi Rahman menilai pemaparan Bachrianto Bachtiar sangat butuh dipalikasikan di Kabupaten Luwu “Saya kira Kak Anto ini yang  paling luar biasa konsepnya untuk masyarakat Luwu. Diperlukan konsep yang berani untuk mempercepat peningkatan PAD Luwu,” ujarnya.

Senada dengan Prof Alwi Rahman, Hidayat Hafid selaku moderator menyarankan agar Bachrianto Bachtiar lebih gencar lagi memperkenalkan visi misinya kepada masyarakat Luwu.  “Visi Misi yang disampaikan Kak Anto yang terbaik diantra yang baik, saya memberi saran agar Visi Misi ini harus di sebar luaskan lagi agar masyarakat akan mengenal  lebih jauh,” harapnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top