PALOPO, LAGALIGOPOS.COM – Mitsubishi Expander, produk terbaru Mitsubishi Motors akan segera meluncur ke pasar. Mobil yang bakal bersaing di segmen MPV ini akan diperkenalkan ke masyarakat luas dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 di ICE BSD, Banten, pada 10-20 Agustus mendatang.
Mitsubishi bukan pemain baru di dunia MPV. Sebelumnya, sejumlah produknya untuk konsumen Indonesia telah membajiri pasar. Misalnya Kuda, Grandis, sampai Delica. Tentu ada yang sukses dan ada yang tidak.
Dari pelajaran itu, kali ini, Mitsubishi mempersiapkan perencanaan yang lama dan mendalam sebelum menghadirkan Expander. Mitsubishi berusaha meramu tradisi produk mereka dengan selera konsumen Indonesia.
Tampaknya kali ini usaha itu berhasil. Bagaimana tidak, setelah Expander muncul pertama kali tiga hari lalu, antusiasme masyarakat mencari tahu tentang produk terayar Mitsubishi itu sangat tinggi. Ini terlihat dari hasil pencarian google yang mencapai angka 24.900.000 artikel.
Spesifikasi
Dari perkenalan eksklusif ini Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) menyampaikan beberapa spesifikasi umum kendaraan ini:
Kapasitas mesin: 1.500 cc
Panjang: 4.475 mm,
Lebar 1.750 mm
Tinggi 1.700 mm (jika menggunakan ukuran velg 16 inci).
Ground clearance: 205 mm
Harga
Mitsubishi tahu betul bahwa konsumen Indonesia Segmen low MPV sangat sensitif dengan harga. Mitsubishi pun mematok harga yang terbilang kompetitif antara Rp189 juta hingga Rp246 juta dalam enam varian.
Setelah dipajang di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 produk terayar Mitsubishi itu langsung didistribusi ke daerah-daerah luar jawa satu minggu setelah itu.
Saat ini konsumen yang berminat sudah bisa memesan secara online melalui situs resmi. Bisa juga secara offline pada beberapa distributor resmi didaerah.
Untuk wilayah Palopo sudah ada konsumen yang mulai memesan produk terayar Mitsubishi itu melalui salahsatu distributor resmi, Beta Berlian Mitsubishi, di jalan Ratulangi.