POLITIK

Pihak UNCP Bantah Mobilisasi Mahasiswa Pilih Caleg Tertentu

Palopo, Lagaligopos.com – Rusdiana Junaid, Dekan FKIPP Universitas Cokroamonito Palopo membantah adanya indikasi pemobilisasian mahasiswa untuk memilih Caleg tertentu. Hal ini disampaikannnya melalui pers release yang dikirim langsung kepada Lagaligopos, Kamis (03/4/14).

“Mengenai indikasi mahasiswa UNCP dimobilisasi pilih caleg tertentu yang dikaitkan dengan kegiatan penelitian tentang “Analisis Kebutuhan Pendidikan dan Pelatihan bagi Guru-Guru di Kota Palopo” tidak benar dengan lima alasan,” tulis Junaid di pers releasenya.

Lima alasan yang dimaksud adalah sebagai berikut:

Pertama adalah penelitian tersebut telah menjadi program kerja Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UNCP untuk mendapatkan data tentang kebutuhan pendidikan dan pelatihan bagi guru-guru di Kota Palopo sebagai bahan pertimbangan dalam merumuskan strategi pengembangan pendidikan Kota Palopo tahun 2014-2023.

Kedua adalah lokasi penelitian ini meliputi seluruh kecamatan yang ada di Kota Palopo, tidak hanya di wilayah tertentu, dibuktikan dengan Surat Tugas Nomor: 008/FKIP-UNCP/III/2014.

Alasan ketiga adalah kegiatan penelitian ini merupakan salah satu upaya untuk mendukung pencapaian nilai yang baik pada akreditasi institusi yang dokumen Borangnya paling lambat dimasukkan ke Dikti tanggal 10 Agustus 2014. Butir-butir penilaian dalam borang antara lain adalah pelaksanaan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, MoU dengan berbagai instansi atau lembaga baik swasta maupun pemerintahan.

Alasan keempat adalah melalui kegiatan penelitian ini, mahasiswa dengan bimbingan dosen mata kuliah metodologi penelitian, diberi kesempatan untuk mempraktekkan teori metodologi penelitian yang telah diperoleh di dalam kelas sebagai pengalaman dasar untuk melakukan penelitian mandiri.

Alasan keliam adalah kegiatan penelitian yang merupakan salah satu darma dari tri darma perguruan tinggi (pendidikan dan pengajaran dan pengabdian kepada masyarakat) merupakan wujud pelaksanakan tugas dan tanggungjawab seorang dosen. Dalam pelaksaan kegiatan suatu penelitian, nilainya akan lebih besar pada borang akreditasi apabila berkolaborasi atau melibatkan mahasiswa. Oleh karena itu, seluruh dosen, khususnya dosen Universitas Cokroaminoto Palopo, dianjurkan untuk melibatkan mahasiswa dalam setiap penelitian yang dilakukan, walaupun peranannya hanya sebagai pengumpul data.

Sebelumnya, pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo menegaskan, tidak akan mengakomodir surat tugas belajar yang dikeluarkan Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP). “Dari 2609 surat yang dikeluarkan, sudah ada sekitar 100 mahasiswa UNCP melaporkan diri ke KPU untuk melakukan tugas belajar. Sekali lagi, KPU tidak akan mengakomodir surat tersebut,” tegas Haedar. (Baca: Politik Praktis Masuk Dunia Kampus, Mahasiswa UNCP Gelar Demonstrasi)

 

Reporter: ABR

Editor: AS

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top