LAGALIGOPOS.COM – Kabar gembira untuk para pencari kerja. Siap-siap lah karena perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) resmi membuka program rekrutmen tenaga kerja secara serentak.
Tidak tanggung-tanggung, program ini membuka 11.000 lowongan kerja.
BUMN membuka lowongan kerja untuk beragam kualifikasi, mulai dari pelamar dengan tingkat pendidikan SMA, S1, hingga S2.
Program Rekrutmen Bersama BUMN 2019 ini dibuka secara online pada laman rekrutbersama.fhcibumn.com mulai 17 Maret 2019.
Dikutip dari Forum Human Capital Indonesia (FHCI) lowongan kerja ini dibuka dalam 3 program yakni Program Perekrutan Bersama BUMN Kategori Reguler, Program Perekrutan Bersama Kategori Disabilitas, dan Program Perekrutan Bersama Kategori Kawasan Timur Indonesia.
Cara Pendaftaran
Langkah pertama adalah membuat dan membuka akun pada website
rekrutbersama.fhcibumn.com
Kedua, calon pelamar mesti mengisi dan melengkapi data pribadi yang sesui dengan yang dipersyaratkan pada laman pendaftaran.
Ketiga, calon pelamar mesti memilih program rekrutmen yang dipilih.
Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi laman berikut ini, rekrutbersama.fhcibumn.com