BERITA PILIHAN

Baru Saja Dilantik, Kepala Ranting PLN Belopa Terjun Kemasyarakat

Belopa, Lagaligopos.com – Masalah listrik di Desa Bonelemo Barat Kecamatan Bajo Barat akhirnya terselesaikan. Kepala ranting PLN Belopa yang baru dilantik terjun langsung kelapangan memastikan hal itu.

“Hal ini akan kita selesaikan. Kita akan data semua, kemudian kita ajukan untuk tindak lanjut,” ucap kepala PLN ranting Belopa, Kamis (13/02/2014).

Pertemuan antara PLN dan masyarakat yang berlangsung di rumah kepala Desa bonelemo Barat itu berlangsung sangat santai, Warga menceritakan masalah yang mereka hadapi, dan pihak PLN mendengarkan sambil sesekali memberi penjelasan kepada warga.

“Sudah satu tahun listrik masuk kedesa kami, kami yang 26 kepala keluarga ini belum memasang listrik seperti yang lain karena tidak sanggup membayar uang listrik yang dibebankan Kontraktor kepada kami,” ucap salah seorang warga disela-sela pertemuan.

Untuk diketahui, Kontraktor atau pihak Ketiga yang menginstalasi listrik kerumah warga memasang harga pemasangan baru sebesar lima juta. Ini dinilai terlalu berat oleh masyarakat.

Kepalan Ranting pun menjelaskan kepada masyarakat mengenai standar harga-harga yang berada dalam kewenangan PLN.

“Sebenarnya tidak semahal itu. Harga meteran listrik itu cuma enam ratusan ribu lebih, jadi kalo kontraktor mematok harga seperti itu, itu terlalu kemahalan,” ucapnya.

Pertemuan yang berlangsung dua jam itu akhirnya menumbuhkan optimisme masyarakat akan kesempatan mereka memperoleh listrik dengan tidak terlalu mahal. “Hal ini akan kita selesaikan. Kita akan data semua, kemudian kita ajukan untuk tindak lanjut,” ucap kepala PLN ranting Belopa.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top