PALOPO, LAGALIGOPOS.COM – Kapolres Palopo, AKBP Safi’i Nafsikin. Ia dimutasi ke Polda Metro Jaya dengan jabatan baru sebagai Kasubbbidprovos Bidpropam Polda Metro Jaya.
Penggantinya adalah Kapolres Enrekang, AKBP Dedi Surya Dharma. Walaupun berhasil mengungkap sejumlah kasus, namun AKBF Safi’i Nafsikin meninggalkan pekerjaan rumah bagi kapolres yang baru.
Diketahui, rotasi jabatan ini merupakan bagian dari kebijakan Kapolda Sulawesi Selatan untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan Polres Palopo kepada masyarakat.
AKBP Dedi Surya harus bekerja ekstra untuk mengungkap kasus kematian Feny Ere yang tengkoraknya ditemukan beberapa waktu lalu.
Belum lagi soal kasus lama yang tak kunjung diselesaikan oleh Polres Palopo, meski telah melakukan mutasi beberapa kali dikubu Polres Palopo, seperti penemuan mayat bayi.
Serta kasus perdagangan manusia (human trafficking) yang melibatkan tersangka Jon Tikara, yang hingga kini masih berstatus buron sejak 2020. Walaupun Kapolres Palopo yang dipimpin oleh AKBP Andi Aris Abubakar pada tahun 2022 melakukan sayembara untuk menemukan Jon Tikara juga tidak menuai hasil.
