MASAMBA, LAGALIGOPOS.COM – Memanfaatkan keramaian Pembukaan Pameran Pembangunan Lutra yang berlangsung hari ini, Selasa (21/04/15), kelompok Pemuda dan Mahasiswa menggelar aksi kampanye damai. Kampanye ini menyerukan agar segenap elemen masyarakat berkejasama dalam memelihara kedamaian di Luwu Utara.
Sesaat setelah Pembukaan berlangsung Puluhan Pemuda dan Mahasiswa yang mengatasnamakan Front Pemuda dan Mahasiswa Sikamasei memasuki lokasi Pameran.
Dengan Membentangkan Spanduk dan membagikan selebaran yang berisi ajakan memelihara perdamaaian di Lutra mereka berjalan mengelilingi Lokasi pameran. Kehadirannya pun di sambut hangat para pengunjung.
“Mengamati kondisi daerah yang kerap diwarnai dengan konflik antar kampung seperti konflik antara Pandak vs Baliase, Dandang vs Tarue dan daerah lainnya di Luwu Utara, tentu kami selaku generasi muda merasa prihatin,” kata koordinator aksi, Ahmad Riadi kepada Lagaligopos.
“Kami hari ini melakukan aksi kampanye damai mengajak semua komponen untuk bergandengan tangan memelihara perdamaiaan di Luwu Utara,” serunya.
Pameran Pembangunan yang digelar oleh Pemerintah Daerah Luwu Utara merupakan acara rutin tahunan dalam rangka memperingati hari jadi daerah tersebut. Pembukaan pameran yang akan berlangsung 14 hari itu di buka langsung oleh Bupati Luwu Utara, Arifin Junaidi, yang ditandai dengan pelepasan balon ke udara. (Baca: Pameran Pembangunan Meriahkan HUT Lutra).
Reporter: Rival Pasau Editor: Rival Pasau