MASAMBA, LAGALIGOPOS.COM – Gubernur Provensi Sulawesi Selatan (Sulsel) Syahrul Yasin Limpo (SYL) meminta langsung kepada Wakil Bupati Luwu Utara (Lutra) Indah Putri Indriany untuk mendampinginya dalam melaksanakan kunjungan kerja ke Kecamatan Seko yang berada di wilayah pegunungan di Lutra, pada 12 September 2015 mendatang.
Hal itu diungkapkan orang nomor satu di Sulsel ini, secara langsung ke Indah Putri Indriany melalui ponselnya pada Minggu (6/7/15) kemarin. “Bagimana kabarnya dinda, siap-siap’ki nah, dampingi’ka ke Seko, laksanakan kunjungan kerja bersama unsur muspida lainnya, Sabtu mendatang,” pinta Syahrul pada Indah via ponselnya.
Wakil Bupati Lutra, Indah Putri Indriani yang mendapat perintah langsung pimpinannya tersebut, tanpa berpikir panjang lagi langsung menyatakan kesiapan dirinya untuk mendampingi SYL ke kecamatan Seko.
“Awalnya saya kira yang nelpon siapa, rupanya big bos. Pak Gubernur meminta langsung, saya dampingi beliau yang akan berkunjung ke Seko. Sudah pasti sebagai bawahan harus siap selalu perintah pimpinan,” kata Indah saat dikonfirmasi wartawan terkait rencana kunjungan kerja Gubernur ke Seko, Senin (7/9/15).
Saat disinggung kabar bahwa rombongan SYL akan menggunakan motor ke Seko, Indah Putri Indriani juga menyatakan kesiapannya mengendarai motor. “Kalian kira saya tidak bisa naik motorkah. Ayo siapa wartawan disini yang mau ikut ke seko, kita liat siapa yang duluan sampai,” canda Indah.
Menurutnya rencana rombongan Gubernur Sulsel bersama unsur muspida ke kecamatan seko dalam rangka kunjungan kerja terkait peresmian beroperasinya jaringan telekomunikasi di seko yang berada di wilayah pegunungan dan masih terisolir.
“Besoklah kita liat, muda-mudahan jalan dalam kondisi baik, supaya memudahkan rombongan kunjungan kerja pak Gub ke seko, rencananya meresmikan beroperasinya jaringan telekomunikasi diwilayah tersebu,” ujarnya.