POLITIK

Tamsil Linrung; Luwu Raya Sangat Layak Dimekarkan

MASAMBA, LAGALIGOPOS.COM – Anggota DPR RI, Tamsil Linrung menyebutkan bahwa Luwu Raya sangat layak dimekarkan menjadi sebuah provinsi.

Menurutnya, potensi sumber daya alam yang melimpah adalah alasan utama pemekaran tersebut.

BACA JUGA: Kalau Provinsi Luwu Raya Mekar, Kalian akan berlomba Jadi Caleg dan Calon Gubernur

“Potensi sumber daya alam di daerah ini cukup melimpah, karena itu sudah layak untuk menjadi sebuah provinsi,” ujar Tamsil saat menjadi pembicara pada acara Leadership Talk dan Launching Muda Produktif Institute, Jumat (8/3/2019) di Cafe Teras Adira Masamba.

Dalam kesempatan itu Tamsil menceritakan pengelamannya saat berkunjung kedaerah-daerah. Dia melihat semua daerah sangat mendukung daerahnya mereka di mekarkan, dan tidak ada daerah yang ingin kembali kedaerah induk, bahkan ada di Papua daerah sudah mekar mau dimekarkan lagi.

BACA JUGA: Grand Desain Luwu ke Luwu Raya

“Artinya,” kata Tamsil, “dengan adanya pemekaran ini membuat daerah dan masyarakatnya jauh lebih baik dan sejahtera.”

“Karena itu kebijakan moratorium pemekaran, dibuka kembali, mesti tidak sebebas yang nantinya diatur oleh undang undang, itu salah satu fungsi DPD melihat bagaimana potensi dan kebutuhan daerahnya,” ujar Tamsil.

BACA JUGA: Setelah Husler, Giliran Indah Dukung Pemekaran Luwu Tengah dan Provinsi Tana Luwu

Dalam acara itu hadir juga Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani, Mantan Duta Pariwisata Sulsel Titi Kamila, serta dihadiri ratusan kaum milenial se-Lutra. (rilis)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top