POLITIK

Ternyata IYL-Cakka Hanya Setor 748,484 KTP

MAKASSAR, LAGALIGOPOS.COM – Berkas dukungan perseorangan pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel, Ichsan Yasin Limpo dan Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) telah selesai diperiksa KPU Sulsel di Hotel Grend Asia Makassar, Selasa (28/11/2017).

Dari data yang diperoleh Lagaligopos dari hasil perhitungan KPU, ternyata Pasangan IYL-Cakka hanya menyetor 748,484 dukungan KTP. Setelah melalui pemeriksaan KPU, hasilnya menjadi 676.500 dukungan KTP. Sumber KTP tersebut berasal dari 2.698 desa.

Menurut keterangan yang tercatat di portal publikasi KPU RI, berkas dukungan perseorangan IYL-Cakka berstatus “diperbaiki”.

Baca: Nama IYL-Cakka Akhirnya Muncul di Portal KPU RI, Tapi Statusnya Diperbaiki

Sebelumnya, IYL-Cakka mengatakan telah menyetor total dukungan 1 juta KTP berbasis silon. Sementara 500 ribu lainnya masih disimpan untuk antisipasi jika dibutuhkan saat verifikasi tahap kedua.

IYL, Kita Serahkan 1 Juta Dulu, 500 Ribunya Nanti

“Kita hanya serahkan 1 juta dulu. 500 ribunya nanti akan disimpan Rumah Kita,” kata IYL di depan komisioner KPU, Sabtu (25/11/2017) lalu.

Dukungan KTP tersebut dibawa ke KPU menggunakan 40 truk dengan dikawal ratusan pendukung dan simpatisan.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top