PALOPO, LAGALIGOPOS.COM – Sedikit lagi, partai NasDem akan menyerahkan dukungan resminya ke Basmin Mattayang.
Hal ini disampaikan Juru Bicara DPW Partai Nasdem Sulsel, Muhammad Rajab saat menggelar konferensi pers di Warkop Linoe, Palopo, Jumat (8/12/2017).
Diketahui, saat ini, Wahyu Napeng yang merupakan kader partai, digadang-gadang akan ikut berkontestasi di Pilkada Luwu.
Baca: Partai apa saja Pengusung Basmin Mattayang-Syukur Bijak?
Namun apa mau dikata, jika arah dukungan partai berkehendak lain.
“Politik itu dinamis, sikap Partai Nasdem di Pilkada Luwu 2018 hampir pasti mengusung paket Basmin Mattayang-Syukur Bijak,” kata Rajab.
Rajab membeberkan, walaupun Basmin pernah keluar dari NasDem, ia dianggap cukup mampuni dalam membesarkan partai.
Sebelum memutuskan mengusung Basmin, kata Rajab, partainya membuat sejumlah kesepakatan-kesepakatan dengan mantan Bupati Luwu itu.
“Salah satunya, istri Basmin, Ibu Haryana akan diusung sebagai Caleg DPR RI nanti,” ujarnya.
Baca: Final Diusung PDIP, Megawati Serahkan Rekomendasi ke Basmin Minggu ini
Hubungan Bamin dengan Partai NasDem memang sempat renggang. Saat itu, Basmin secara mengejutkan tiba-tiba keluar dari NasDem.
Dari rumor yang beredar, penyebab Basmin keluar karena Ketua DPW NasDem Sulsel Rusdi Masse terang-terangan mendukung Syukur Bijak, Padahal saat itu Basmin adalah Ketua NasDem Luwu.