BELOPA, LAGALIGOPOS.COM – Dalam upaya meningkatkan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM), Panitia Pengawas Lapangan (PPL) di Kabupaten Luwu, Panwaslu menggelar Bimtek kepada anggota PPL yang baru saja terpilih.
Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, Rabu-Jumat (17-19 januari 2018) di Hotel Mulia Indah Palopo.
Bimtek yang diikuti 227 PPL sekabupaten Luwu dibagi dalam dua gelombang. Bimtek gelombang pertama rabu dan kamis, dan diikuti 114 PPL dari 11 kecataman:
Larompong Selatan : 10 orang PPL
Larompong : 13 orang PPL
Walenrang Timur : 8 orang PPL
Lamasi Timur : 9 orang PPL
Suli : 13 orang PPL
Belopa : 8 orang PPL
Bajo : 12 orang PPL
Kamanre : 8 orang PPL
Ponrang Selatan : 13 orang PPL
Ponrang : 10 orang PPL
Lamasi : 10 orang PPL
Bimtek gelombang Kedua, kamis dan jumat, diikuti sebanyak 113 PPL dari 11 kecamatan:
Suli Barat : 8 orang PPL
Belopa : 9 orang PPL
Bupon : 10 orang PPL
Walenrang : 9 orang PPL
Bua : 15 orang PPL
Walenrang Barat : 6 orang PPL
Walenrang Utara: 11 orang PPL
Bastem : 12 orang PPL
Bastem Utara : 12 orang PPL
Latimojong : 12 orang PPL
Bajo Barat : 9 orang PPL
Dalam Bimtek ini, peserta akan menerima lima materi yang semuanya terkait pengawasan pemilu, strategi pengawasan pemilu, hingga pengawasan pemilu partisipatif.
“Bimtek PPL ini merupakan pembekalan agar PPL yang baru dilantik Panwascam bisa lebih memahami tugas dan fungsi mereka selama bertugas,” ujar Sekretaris Panwaslu Luwu, Anwar Amir.