MAKASSAR, LAGALIGOPOS.COM – Pengurus Besar Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Luwu (PB-IPMIL) Raya kembali mendesak aparat penegak hukum untuk menuntaskan kasus korupsi mandek di Luwu Raya, Senin (2/10/2017).
Seperti unjuk rasa sebelumnya, ratusan massa mendatangi Kejari dan Polda Sulsel, menuntut agar kasus PLTMH Luwu timur, DID Luwu Utara, Pengadaan 1000 kandang Ayam Kota Palopo, dan pembangunan rujab serta gernas kakao kabupaten Luwu diusut kembali.
Jenderal lapangan yang juga Ketua Umum PB IPMIL Raya, Noldi Bemba menyesalkan sikap penegak hukum yang terkesan membiarkan kasus-kasus tersebut tinggal begitu saja.
Noldi mengingatkan aparat penegak hukum bahwa mahasiswa tidak akan lupa kasus tersebut. (Baca: Luwu Raya Darurat Korupsi, PB IPMIL Raya: Jangan Sampai Penyidik Masuk Angin).
“Ini (kasus) sudah didiamkan begitu lama, jangan mengira kami lupa. Kemarin, hari inim dan esok hari kami akan datang kembali hingga kasus ini benar-benar tuntas,” kata Noldi.