POLITIK

Pilkada Luwu Hanya Diikuti 3 Pasang Calon

Belopa, lagaligopos.com – Hasil Pleno Penetapan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Luwu yang di selenggarakan oleh KPU hari ini akhirnya selesai di bacakan.

Hasil pleno KPU tersebut hanya meloloskan tiga pasang Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Luwu yang akan bertarung pada Pilkada September mendatang.

Sesuai dengan surat KPU Nomor 13/BA/PILBUP/VII/2013 Tiga pasang Calon Tersebut adalah: Basmin Mattayang dan Syukur Bijak (BAIK), Basri Suli dan Thomas Toba (BARUmo), Andi Mudzakkar dan Amru Saher (Selalu Bersama).

Sebagaimana yang tertera pada surat tersebut, semua Calon yang lolos melalui jalur Partai Politik. Adapun Partai pendukung masing-masing pasangan sebagai berikut: pasangan BAIK (5 Parpol dan 1 tidak memenuhi syarat), pasangan BARUmi (15 Partai dan 2 tidak memenuhi syarat), dan pasangan SELALU BERSAMA (8 Partai).

“Adapun alasan keempat calon jalur perseorangan yang tidak lulus karena beberapa hal, diantaranya, tidak memenuhi syarat 15% perolehan suara sah Parpol, tidak memasukkan laporan kekayaan,” terang A. Saddakati, salah satu Komisioner KPU.

Komisioner KPU Luwu ini menambahkan, “Jika ada calon yang ingin melakukan gugatan ke KPU mengenai keputusan pleno ini, kami siap untuk digugat dan siap memberikan penjelasan,” tambahnya, Senin (22/07/2013). (AC)

2 Comments

2 Comments

  1. Pingback: Tidak Terima Hasil Pleno, Juliadi Minta KPU Diganti | lagaligopos.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top