MASAMBA, LAGALIGOPOS.COM – Pesawat Aviastar yang hilang kontak dalam perjalanan Masamba-Makassar, Jumat (2/9/2015) petang, kini telah ditemukan di pedalaman Latimojong, Kabupaten Luwu. Seluruh awak dan penumpang pesawat tersebut dipastikan tak ada yang selamat.
Bupati Luwu Utara, Arifin Junaidi, mengutarakan rasa dukanya atas insiden ini. “Innalillahi Wa Innailahi Rodjiun, saya selaku pemerintah daerah dan atas nama pribadi mengucapkan rasa duka yang sedalam-dalamnya. Agar keluarga para korban diberi ketabahan,” ucap dia saat ditemui Senin (5/10/2015) tengah malam.
“Sebesar-besar keinginan kita, tak sebanding dengan kehendak Yang Maha Kuasa. Semoga kita diberi ketabahan atas musibah ini,” ujarnya.
Pesawat Aviastar ini membawa penumpang tiga awak dan tujuh orang, dua diantaranya adalah balita. Saat ditemukan, tubuh para korban sebagian telah hangus terbakar. Dari 10 jenazah, hanya tiga yang utuh.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, jenazah para korban akan diterbangkan ke Rumah Sakit Bhayangkara Makassar untuk di identifikasi, setelah itu diserahkan kepada keluarga korban.
