MASAMBA, LAGALIGOPOS.COM – Hari kedua puasa bulan suci Ramadan, suasana Kantor Bupati Luwu Utara dan kantor Gabungan Dinas terlihat sepi. Banyak Pegawai Negeri Sipil (PNS) malas masuk berkantor membuat Bupati Lutra, Arifin Junaidi kesal.
“Terlalu ini pegawai, baru hari kedua puasa sudah malas datang kerja. Saya heran, sepertinya puasa dijadikan alasan dan penghambat untuk tidak masuk bekerja,” kata Arifin Junaidi, Jumat (19/6/15)
Lantaran kantor sekertariat daerah sepi, Arjuna sapaan akrab Arifin Junaedi, langsung melakukan inpeksi mendadak (Sidak) ke semua ruang kerja di lingkup Pemkab Lutra untuk mengkroscek langsung kehadiran pegawai.
Selain itu, bupati meminta pada setiap pegawai dan staf yang ditemui saat Sidak untuk segera berkumpul di Aula Lagaligo kantor Bupati Lutra.
“Hampir semua ruang kerja yang saya kunjungi sepi dan kebanyakan pegawai tidak masuk. Untuk itu saya panggil semua pegawai yang hadir hari ini ke ruang Aula setelah sholat Jumat,” ujarnya.
Arjuna menambahkan, bahwa tidak ada alasan bagi PNS untuk meninggalkan tugas pokok, meskipun sementara sedang berpuasa. Olehnya itu bagi PNS yang tidak masuk bekerja akan diberikan sanksi.
“Kalau nantinya setelah saya kumpulkan dan sudah diberi arahan, namun mereka tetap bertingkah seperti itu lagi, maka saya akan berikan teguran administrasi, tapi kalau sudah berlarut larut, akan diberikan sanksi tegas,” tambahnya.
Reporter: Ai
Editor: Rival Pasau