POLITIK

Survei Nasdem, Arjuna dan Indah Berimbang

MASAMBA, LAGALIGOPOS.COM – Pelaksana Tugas (PLT), partai Nasdem Sulsel, Luthfi A Mutty, mengatakan untuk hasil survei yang kedua antara Arifin Djunaidi dan Indah Putri Indriani, hasilnya masih seimbang atau sama-sama kuat dan diantara keduanya memiliki keunggulan dan kekurangan. “Kita saat ini belum bisa menentukan siapa yang akan kita usung,” kata Luthfi saat ditemui di Cafe Kampung coklat Callodo, di Kota Masamba, Kamis (04/6/15).

Dalam waktu dekat ini Partai Nasdem, kembali akan melakukan survey untuk ketiga kalinya pada Bakal Calon (Balon) Bupati di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Luwu Utara (Lutra).

Hal itu dikarenakan hasil survei pertama dan kedua yang dilakukan Nasdem masih menempatkan antara Incumbent Bupati Lutra Arifin Junaidi dan Wakil Bupati Lutra, Indah Putri Indriani masih seimbang untuk diusung pada Pilkada mendatang.

Sehingga partai Nasdem, akan melakukan survey ulang yang ketiga kalinya untuk menentukan siapa yang akan diusung pada Pilkada mendatang. Dan Siapapun diantara mereka yang hasil surveynya tinggi kali ini, maka dialah yang akan diusung oleh Nasdem pada Pilkada mendatang.

Rencananya partai Nasdem Luwu Utara, akan mengumumkan siapa calon bupati yang akan diusung pada tanggal 8 juni mendatang.

“Rencananya, kami sudah akan mengumumkan calon bupati Nasdem pada tanggal 8 juni mendatang” ujar mantan bupati Luwu Utara dua priode ini.

Ia menambahkan, calon yang diusung partai Nasdem nantinya,  berdasarkan dengan hasil survey tertinggi yang telah dilakukan. Jadi nanti kita lihat saja, siapa diantara Arjuna dan Indah yang dipanggil nantinya ke Jakarta, maka itulah yang akan diusung pada Pilkada mendatang.

Jadi semua calon nantinya harus mempersiapkan konsep terlebih dahulu sebelum menghadap ke DPP Nasdem. “Kami harapkan calon bupati yang dipanggil ke DPP nantinya, bisa menyiapkan konsep untuk meyakinkan DPP Nasdem, bagaimana nantinya ketika terpilih langkah apa yang akan dilakukan untuk bisa mensejahterahkan masyarakat” ujar Luthfi.

Selain itu, Partai Nasdem sebenarnya tetap akan memproritaskan kadernya untuk diusung pada Pilkada mendatang, namun jika kader yang akan maju jelek, maka Nasdem tidak bakalan mengusungnya.

“Kalau kader nasdem jelek, maka kami tidak bakalan mengusungnya karena kami tidak mau kalah pada Pilkada mendatang” tambah Luthfi.

 

Reporter: Ai

Editor: Rival Pasau

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top