METRO

Dianggap Merusak Suasana Wisata Salu Kula, Warga Cabut Semua Atribut Kampanye

MASAMBA, LAGALIGOPOS.COM – Warga Salu Kula, Desa Baloli, Kecamatan Masamba mengecam pemasangan atribut kampanye disekitar objek wisata.

Mereka menganggap pemasangan atribut politik merusak suasana. “Ini sangat kami sayangkan. Ini tempat refreshing bersama keluarga, sahabat, teman dan kerabat. Bukan tempat kampanye politik,” ujar Riswan kepada Lagaligopos, Sabtu (9/12/2017).

Seharusnya Tim Sukses Pasangan Calon paham etika, kata Riswan. Bukan saja disini, tapi disemua tempat wisata,” imbuhnya

“Tolong Bos, tempat-tempat wisata jangan dipasangi atribut kampanye Pilgub,” tegas Riswan.

Salah satu pengunjung dari Kecamatan Mappedeceng, Andri mengutarakan hal yang sama. “Kesannya tidak baik. Ini bisa merusak citra objek wisata Salu Kula di mata pengunjung,” kata dia.

Gerah melihat atribut-atribut itu, wargapun akhirnya mencabut dan menurunkan semua atribut kampanye itu.

Memang, di sekitar objek wisata Salu Kula Desa Baloli, bertebaran atribut kampanye pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel, Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) dan Nurdin Halid-Azis Qahhar Mudzakkar (NH-Azis).

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top