METRO

Dicari dari Darat, Laut dan Udara, AviaStar Masih Misteri

MASAMBA, LAGALIGOPOS.COM – Pencarian pesawat AviaStar dari darat, laut dan udara, sampai saat ini belum membuahkan hasil. Meskipun area pencarian telah diperluas dan tim pencari diperbanyak, misteri keberadaan pesawaat naas itu belum terungkap. (Baca: Fokus Pencarian Pesawat AviaStar Dilanjutkan di Palopo dan Luwu)

“Masih melakukan pencarian ini, belum selesai. Belum ada tanda-tanda apapun,” kata Kasi Operasi SAR Makassar, Deden Ridwansyah, yang dikutip Lagaligopos dari Detik.com, Minggu (4/10/2015).

Sebelumnya Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar memperkirakan cuaca cerah yang mendukung pencarian di lokasi dari pukul 11.00 WITA hingga pukul 14.00 WITA, Minggu (4/10/2015). Setelah itu kemungkinan langit akan berawan.

Mengenai hal tersebut, Deden menyebut jarak pandang dari pesawat pencari pastinya akan berpengaruh. Namun pengaruh cuaca itu akan sangat signifikan di ketinggian tertentu.

“Sampai saat ini visibility masih oke. Memang akan mempengaruhi tapi kalau di ketinggian tertentu saja,” ujar Deden.

Selain melalui udara, Ridwan mengatakan pencarian melalui darat juga terus diusahakan. Fokus pencarian kini diperluar menjadi enam sektor yang tadinya hanya terdiri dari empat sektor.

Jumlah personel yang mencari pun ditambah, dari 125 orang menjadi 299 orang. Fokus pencarian berada di sektor VI, yakni di wilayah Kecamatan Suli.

Pesawat Aviastar berisi 10 orang dinyatakan hilang pada Jumat (2/10/15) sore. Sedianya pesawat terbang dari Masamba hendak menuju Makassar. Namun baru mengudara 11 menit, pesawat tersebut hilang kontak. (Baca: Ini Kronologis Hilangnya Pesawat Tujuan Masamba-Makassar)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top